Pada artikel sebelumnya kami telah memberikan informasi
tentang jenis-jenis bahan utama dalam pembuatan kitchen set murah minimalis.
Untuk dapat menjadi kitchen set yang cantik tentu saja harus disertai dengan
finishing yang ciamik pula. Apa saja jenis finishing yang bisa anda pilih dan gunakan
untuk membuat kitchen set, berikut penjelasannya:
- Decosheet
Finishing tipe ini berjenis finishing tempel yang
pengerjaannya dilem melapisi kitchen set. Bahannya tipis sehingga dapat lebih
mudah mengikuti bentuk kitchen set. Kekurangan finishing decosheet adalah mudah
sobek jika terkena benturan agak keras dan tidak tahan terhadap air. Kami tidak
menggunakan finishing jenis ini dalam pembuatan kitchen set kami.
- HPL(High Pressure Laminate)
Jenis finishing HPL mempunyai kelebihan, yaitu warna dan
motifnya tidak berubah bahkan setelah pemakaian bertahun-tahun, tahan terhadap
panas, tahan goresan, serta mudah dibersihkan. Pengerjaannya dengan cara ditempel
menggunakan teknik khusus agar terlihat rapi.
- Dico Melamin
Finishing dico melamin diaplikasikan dengan cara disemprot.
Finishing jenis ini digunakan pada bahan yang ingin tetap menampakkan tekstur
dasarnya (motif urat kayu) sehingga terlihat lebih elegan. Warnanya dapat disesuaikan
dengan keinginan anda, ingin tampak lebih tua atau lebih muda. Kekuranganya
melamin perlu rajin dibersihkan agar tidak timbul jamur karena finishing jenis
ini tidak tahan terhadap cairan dapur.
- Dico Lacquer (dico mobil)
Finishing dico lacquer memakai standar cat dico mobil dalam
pengerjaannya. Kelebihan finishing jenis ini adalah kuat, tahan air, serta
memiliki ribuan pilihan warna yang beragam. Dan karena bersifat semprot, cat dico
lacquer mudah untuk diaplikasikan sebagai finishing pada kitchen set yang
banyak lengkungan. Hasilnya tampilan yang mewah dan sangat rapi, jika
dikerjakan oleh tukang kitchen set yang berpengalaman. Berbagai kelebihan finishing dico lacquer yang
telah disebutkan diatas tentunya harus ditebus dengan harganya yang relatif
mahal.
Finishing manakah yang paling cocok sesuai desain dan budget
anda..???
Jangan ragu untuk berkonsultasi dengan kami di nomor
08194228800, tanpa dipungut biaya alias GRATIS.!!!!
Baca juga :
Bahan Dasar Pembuatan kitchen Set klik disini
Menghitung Perkiraan Harga Kitchen Set anda klik disini
Genius Creative Interior adalah penyedia jasa pembuatan
Kitchen set murah minimalis di wilayah Palopo, Belopa, Masamba, Malili,
Soroako, Toraja dan sekitarnya. Kami adalah tukang Kitchen set termurah dan
terpercaya dengan kualitas pekerjaan yang telah memuaskan pelanggan kami.
Jika
anda ingin memaksimalkan interior dapur anda agar terlihat cantik, anda berada
di tempat yang sangat tepat, karena kami telah berpengalaman dalam membuat
kitchen set berbagai model dan ukuran sesuai permintaan anda.
Kami hadir sebagai solusi atas pembuatan Kitchen set murah
dan berkualitas. Dengan didukung tukang yang professional, berbagai model dan
ukuran dapat kami kerjakan dengan cepat dan menghasilkan kualitas kitchen set
yang indah dan tahan lama di dapur anda
Tidak ada komentar:
Posting Komentar